Dibuat pada:Waktu baca 10 menit
Daftar Isi
Tingginya Penjualan Motor Honda Membuka Peluang Usaha
Dikarenakan berbagai hal, banyak orang memilih untuk membuka usaha alias menjadi wirausahawan. Mulai dari dikarenakan ingin memiliki fleksibilitas waktu bekerja, telah pensiun dari pekerjaan lama, keinginan memiliki pendapatan sampingan, dan lain sebagainya. Namun, tidak sedikit pula orang yang memang memilih untuk mencari peluang usaha dan bekerja full-time menjadi wirausahawan sejak awal.
Dengan banyaknya orang yang memilih menjadi wirausahawan, membuat peluang usaha menjadi semakin sempit. Namun daripada itu, masih terdapat peluang usaha 2023 yang memiliki probabilitas pendapatan yang baik. Salah satunya adalah penjualan spareparts fast-moving motor Honda.
Dikuatkan dengan data dari katadata, penjualan sepeda motor domestik pada Januari 2023 juga naik 37,02% dibandingkan periode yang sama tahun lalu (year-on-year/yoy). Sedangkan Januari 2022, penjualan motor di Indonesia hanya 443.890 unit.
Kenaikan ini juga sejalan dengan penjualan motor baru secara nasional yang tumbuh sebesar 44,47 persen, dengan mencatatkan 1,824 juta unit selama kuartal pertama 2023. Dan, motor Honda masih mengungguli pasar dengan memiliki 70 persen lebih penjualan motor baru di tahun awal 2023. Serta dikuatkan oleh Thomas Wijaya selaku Executive Vice President AHM melalui statement-nya yaitu "Di atas 70 persen (kontribusi penjualan Honda), kami kurang lebih 1,4 juta unit (penjualan Januari-Maret) 2023.” Sehingga dengan data ini, meyakinkan jika motor Honda masih menjadi market-leader penjualan motor di Indonesia.
Peluang Usaha 2023 Dengan Penjualan Spareparts Fast Moving Motor Honda
Melalui data yang menguatkan tentang penjualan motor Honda yang tinggi pada awal tahun 2023, membuat muncul peluang usaha di bidang otomotif. Salah satu yang dapat dimaksimalkan dari fenomena ini adalah penjualan spareparts Honda yang bertipe fast-moving.
Arti maksud dari spareparts Honda bertipe fast-moving adalah komponen motor dari motor Honda yang cepat habis atau rusak akibat pemakaian rutin setiap harinya. Dengan begitu, spareparts Honda fast-moving akan lebih cepat terjual dan meminimalisir penumpukan stock. Beberapa komponen yang dikategorikan sebagai fast-moving spareparts motor Honda adalah sebagai berikut:
- Oli Motor
- Kampas Rem Depan - Belakang
- Lampu Motor (Rear Lamp & Stop Lamp)
- V-belt Motor
- Busi
- Injector Cleaner
- Komponen Pembentuk CVT Lainnya (Kampas Ganda, Piece Slide, Roller Drive Face)
- Oli Gardan Motor Matic
- Bearing Bagian Roda Depan
Dengan beberapa spareparts dan komponen pendukung kategori fast-moving, orang-orang yang sedang mencari peluang usaha 2023, dapat mencoba untuk membuka penjualan spareparts Honda fast-moving yang dapat men-support berbagai jenis motor Honda yang mengalami kerusakan dan memerlukan penggantian pada spareparts Honda fast-moving.
Keynote Memulai Penjualan Spareparts Honda Fast-Moving
Setelah mengerti mengapa penjualan spareparts Honda fast-moving dapat menjadi peluang usaha 2023 yang bisa memberikan probabilitas pendapatan yang tinggi, para calon pelaku usaha wajib mengerti berbagai hal terkait perencanaan dan eksekusinya.
Salah satu perencanaan yang harus disusun adalah pemilihan stock tipe spareparts Honda yang jenis apa yang bakal mudah terjual. Marketing Director AHM, Octavianus Dwi Prijanto Putro, juga menyampaikan bahwa "Hampir 91 persen adalah matic, sisanya ada cub (bebek) dan sport masing-masing lima persen lah ya."
Dengan penjualan motor matic (scooter) yang masih mendominasi penjualan motor Honda, maka stock untuk sparepats motor matic Honda perlu mendominasi stock penjualan. Karena dimungkinkan besar bahwa orang-orang yang memiliki motor matic Honda yang bakal mencari spareparts fast-moving Honda.
Kabari Saya
Untuk penawaran dan promosi terbaru dari KlikNSS