Dibuat pada:27 Jun 2022 15:49Waktu baca 10 menit
Para Millennial, Ini Nih Cara Buat Brand Sendiri

Memiliki bisnis atau brand sendiri saat ini memang sudah menjamur di kalangan milenial, dan ini merupakan suatu kemajuan. Namun yang perlu diingat adalah membuat brand sendiri bukanlah perkara mudah, ini adalah tantangan sekaligus hal yang menarik untuk dicoba. Sebelum menciptakan brand milikmu sendiri, kamu tentunya harus mempelajari apa-apa saja yang perlu kamu persiapkan sebelum membuatnya, agar usahamu dalam mengembangkan brand tidak berakhir sia-sia. Sayangnya, banyak orang yang asal saja dalam membuat brand dengan menggunakan pengetahuan yang tidak seberapa. Lalu seperti apa cara buat brand sendiri? Yuk simak!
Buat Brand Sendiri
Ada tiga fase utama dalam membuat sebuah brand, fase-fase tersebut adalah :
1. Brand Strategy
Banyak orang yang lupa akan fase ini, padahal ini adalah fase terpenting dari cara buat brand sendiri. Pada fase ini kamu harus melakukan pemetaan terkait dengan brandmu. Cobalah untuk mengetahui apa perbedaan brand milikmu dengan brand lain, seberapa terpercayanya brand milikmu, sebagai apakah brand milikmu akan diingat orang lain, dan apakah brandmu mudah disukai/ diminati.
2. Brand Identity
Fase kedua ini sering disebut juga dengan branding, seperti apa kamu akan membranding brandmu dimata orang. Branding merupakan salah satu cara untuk meyakinkan public terhadap brand anda melalui visual, pesan, serta pengalaman yang dapat kamu tuangkan pada logo, warna dan font, desain media sosial, konten, periklanan, desain produk, serta packaging.
3. Brand Marketing
Setelah mempersiapkan brand milikmu dengan baik, kini saatnya kamu memasarkannya pada publik. Di era saat ini kamu bisa memanfaatkan website, media sosial, email whatsapp, hingga iklan berbayar untuk memasarkan produkmu.
Cara Buat Brand
Dalam membuat brand kamu bisa menentukan apakah dengan modal usaha kecil ataukah besar. Ada langkah-langkah yang harus kamu perhatikan ketika akan membangun sebuah brand :
1. Tentukan Target Audiens
Langkah pertama dari cara buat brand sendiri adalah menentukan terlebih dahulu target audiens, kepada siapa brand milikmu ditujukan. Tentukan target audiens dengan spesifik, misalnya jenis kelamin, usia, pekerjaan, pendidikan, dan lain sebagainya.
2. Tentukan Karakteristik Brand
Carilah karakteristik dari brand kamu yang akan membedakannya dengan brand yang lain. Ini sangat berguna agar brandmu mudah diingat orang.
3. Tentukan Nama Brand
Buatlah nama brand yang dapat menjelaskan karakteristik dari brandmu. Nama brand sangat penting karena akan berpengaruh pada pembuatan logo, website, marketing, serta pendaftaran merk dagang. Usahakan untuk memilih nama brand yang tidak memiliki kemiripan dengan brand-brand yang sudah ada.
4. Tentukan Slogan Brand
Slogan akan menentukan visi dan misi dari brand kamu. Buatlah slogan yang singkat namun dapat mendeskripsikan brand kamu.
5. Tentukan Gaya Brand
Tentukan gaya brand kamu sesuai dengan karakteristik yang ingin kamu kenalkan dari brand kamu.
6. Buat Logo Brand
Pastikan logo brand yang kamu buat dapat menjelaskan secara keseluruhan dari brand kamu. Kamu bisa membuat logo untuk brandmu di jasa desain logo.
7. Lakukan Riset pada Kompetitor
Kamu harus mempelajari apa yang kompetitor miliki, dan bukan mencontoh atau menjiplaknya. Ini yang seringkali tidak disadari oleh pebisnis pemula.
Buat kamu yang butuh modal tambahan atau pembiayaan multiguna, bisa banget ajukan di KlikNSS, dapatkan dana multiguna hingga Rp 150 juta.
Tags : brand, buat brand, cara buat brand, bisnis online
Kabari Saya
Untuk penawaran dan promosi terbaru dari KlikNSS