Dibuat pada:Waktu baca 10 menit
Daftar Isi
Dalam seminggu terkahir (14-19 Agustus 2023) muncul pemberitaan yang cukup masif mengenai rangka eSAF yang keropos dan patah pada beberapa motor rilisan Honda. Munculnya berbagai hal kabar negatif ini membuat masyarakat menjadi cemas, jika hal yang sama juga menimpa pada motor Honda mereka.
Melalui berbagai gambar dan video yang muncul di publik, terlihat rangka eSAF dari Honda BeAT yang keropos di bagian bawah foot floor. Rangka tersebut memang terlihat hingga berlubang-lubang dan berubah warna orange karna karat.
Selain dari video dan foto dari Honda BeAT yang menampakkan bagian bawah foot floor-nya, masih terdapat berbagai video lain yang memperlihatkan motor Honda lainnya seperti Vario 150 yang digunakan pengemudi ojek online juga mengalami patah rangka pada bagian bawah foot floor.
Pembuatan Rangka eSAF
Sejak rilisan pertamanya pada tahun 2019 melalui Honda Genio, rangka ini akhirnya digunakan juga pada tipe motor skutik Honda lainnya yang lain. Motor seperti BeAT, Scoopy, Vario 125, Vario 150, hingga yang terbaru pada Vario 160, adalah berbagai contoh skutik Honda yang telah menggunakan rangka eSAF.
eSAF atau singkatan dari enhanced Smart Architecture Frame adalah inovasi chassis motor Honda dari steel (besi), dan tidak dibentuk menggunakan besi pipa seperti pada umumnya. Melainkan, rangka ini dibuat dari dua rangkaian plat baja yang digabung dan dilas untuk membentuk rangka. Metode las yang digunakan juga sudah menggunakan bantuan robot yang dinamai Laser Beam Welding.
Inti dari pembuatan rangka baru ini adalah mencari keringanan yang maksimal. Meski memiliki keringanan yang jauh lebih baik, hal ini tidak mengurangi kekuatan dan ketahanan dari tipe rangka eSAF. Dengan tujuan untuk mendukung pengemudi bermanuver dan berkaselerasi, rangka eSAF menjadi penopang kebutuhan ini.
Penyebab Rangka eSAF Keropos dan Mana yang Bisa Diklaim
Honda mengungkapkan jika penyebab keropos dan patah ini harus dilakukan pengecekan dahulu oleh bengkel resmi AHASS untuk mendapatkan kepastian terkait adanya kesalahan dalam hasil produksi rangka tersebut. Berikut adalah beberapa penyebab yang dimungkinkan terkait rangka eSAF keropos dan patah:
- Sering ditempatkan pada pesisir pantai yang terkena air laut yang mengandung garam.
- Jarang melakukan cuci motor hingga membuat motor tertutup lumpur dan debu.
- Motor yang sering melewati banjir atau melewati hujan, dan tidak segera untuk dibersihkan.
- Motor yang sering diparkir di luar ruangan/garasi yang menyebabkan terkena matahari/hujan secara langsung.
- Terdapat kesalahan produksi seperti welding yang tidak sempurna dan poxy yang tidak standar.
Dari contoh lima penyebab ini, empat sebab pertama dapat dicegah oleh pemilik motor. Sedangkan bagian terakhir adalah hal yang bisa diklaim oleh pemilik motor Honda yang terdampak dengan syarat dan ketentuan berlaku.
Syarat dan ketentuan ini masih dilakukan pengecekan dan validasi oleh Astra mengenai penyebab terkahir ini. Jika memang terdapat kesalahan dari hasil produksi ini, Astra Honda akan segera menginfokan nomor seri rangka yang terdampak dan bakal membuat recall (pemanggilan massal untuk penggantian, sesuai nomor seri rangka yang terdampak).
Pihak dari Astra juga menyampaikan untuk segera mengecek motornya ke bengkel resmi AHASS jika terdapat indikasi keropos/kemungkinan untuk patah. Karena penyebabnya akan dicek dan dipastikan berasal dari hasil produksi atau tidak.
Kabari Saya
Untuk penawaran dan promosi terbaru dari KlikNSS